Persik Kediri Meradang, Wasit Gagalkan Kemenangan atas PSMS Medan

Pertandingan Persik Kediri vs PSMS Medan
Sumber :
  • instagram.com/persikfcofficial

VIVA – Persik Kediri bermain imbang melawan PSMS Medan dalam laga babak delapan besar Liga 2 2019. Bermain di Stadion Jakabaring, Palembang, Minggu 10 November 2019, kedudukan akhir adalah 1-1.

Persik lebih dulu unggul di babak pertama lewat gol yang dicetak Galih Akbar. Akan tetapi, pada menit 82 PSMS bisa menyamakan kedudukan setelah eksekusi penalti Eki Fauji Saputra melesat mulus ke dalam gawang Persik.

Gagal mendapatkan poin penuh, pelatih Persik, Budiharjo Thalib mengaku kecewa dengan kepemimpinan wasit. Penalti yang didapatkan PSMS bukanlah sesuatu yang murni kesalahan anak asuhnya.

"Kita sama-sama menyaksikan pertandingan di mana pertandingan sangat tidak diuntungkan buat kami. Kami lihat itu jelas-jelas bukan penalti. Kita lihat bersama. Buat apa ada rekaman jika pertandingan berjalan tidak bagus," kata Budiharjo dalam konferensi pers usai pertandingan.

"Satu hal yang perlu kalian tahu, kami terdekat dengan wasit yang di pinggir. Jadi wasit yang di tengah memimpin ini tidak ada pengaruhnya. Tidak memberikan kepastian, tetapi dia mendapatkan perintah dari asisten wasit. Jadi seakan akan wasit pinggir yang menjalankan pertandingan," tuturnya.

Budiharjo berharap pada pertandingan berikutnya wasit tidak lagi memimpin dengan buruk. Fase ini sudah menjadi sangat penting bagi setiap tim untuk bisa promosi ke Liga 1 musim depan.

"Saya minta mungkin ini bisa diperbaiki. Kita lihat sama-sama, tidak perlu saya berkomentar lebih banyak. Saya minta pertandingan kedua, ketiga dan seterusnya agar diperbaiki," ucapnya.