20 Pemain Timnas U-23 di SEA Games 2019

Latihan Timnas Indonesia U-22.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/pd

VIVA – Sebanyak 20 pemain utama untuk SEA Games 2019, Filipina, telah ditentukan oleh pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri. Mereka yang terpilih, akan berangkat ke Filipina pada Rabu malam, 20 November 2019.

Dari 20 pemain itu, dua senior masuk. Mereka adalah Evan Dimas Darmono dan Zulfiandi. Alberto Goncalves sebelumnya dicoret bersama Muhammad Hambali Tholib, Hanif Sjahbandi, dan Rifad Marasabessy.

Praktis, hanya Muhammad Rafli saja yang diandalkan Indra di lini depan Garuda Muda.

Sebelum menemukan skuat utama, Indra sebenarnya masih punya empat pemain yang harus dipinggirkan.

Akhirnya, dia memutuskan untuk memulangkan Muhammad Lutfi Kamal Baharsyah, Gian Zola, Kadek Agung, dan Awan Setho Raharjo.

"Pemain yang bertahan dalam tim adalah terbaik dan sesuai dengan skema serta strategi tim. Puzzle saya sudah lengkap dan tersusun. Saya harap, mereka bisa memberikan yang terbaik di SEA Games nanti," kata Indra dilansir situs resmi PSSI.

Masa persiapan Timnas U-23 untuk SEA Games 2019 terbilang cukup panjang. Indra merasa persiapan sudah ideal karena dilengkapi dengan berbagai uji coba dan mengikuti turnamen mini.

"Pemain kami bisa merespons lawan dengan baik. Mereka sudah menunjukkan permainan yang sabar. Kami harus percaya dan mendukung tim ini. Insya Allah kami berusaha untuk merebut medali emas," jelas Indra.

Pemain Timnas U-23 untuk SEA Games 2019

Kiper: Nadeo Argawinata, Muhammad Riyandi

Bek: Bagas Adi Nugroho, Asnawi Mangkualam, Nurhidayat Haji Haris, Rachmat Irianto, Firza Andika, Andy Setyo, Dodi Alekvan Djin.

Gelandang: Evan Dimas Darmono, Zulfiandi, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Sani Rizki Fauzi, Saddil Ramdani, Osvaldo Haay, Egy Maulana Fikri, Feby Eka Putra, Irkham Zahrul Mila.

Striker: Muhammad Rafli.