Bek Persebaya Langsung Ngantuk dan Lemas Usai Vaksinasi COVID-19

Bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto.
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA – Bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto baru saja menjalani vaksinasi COVID-19 dosis kedua di Surabaya, Sabtu 13 Maret 2021. Tiga rekannya yang baru saja pulang dari pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 juga menerima vaksin, yakni  Rizky Ridho, Koko Ari Araya, dan Arif Satria.

Sebelumnya keempat pemain tersebut telah disuntik vaksin pertama saat mengikuti TC Timnas di Jakarta beberapa waktu lalu.

Usai menjalani vaksin, Rachmat merasakan lemas dan mengantuk. Namun, dia tak bisa memastikan apakah hal tersebut adalah efek samping dari vaksin.

“Gejala tidak ada, cuma lemas aja. Tidak tahu itu antara lemas gara-gara itu atau gara-gara latihan juga tidak tahu. Pokoknya lemas, mengantuk, lapar,” katanya dilansir situs resmi Liga Indonesia.

Rachmat Irianto sempat kebingungan untuk suntik vaksin kedua. Karena jika sesuai jadwal, dia bersama ketiga rekannya itu kembali menjalani suntik vaksin kedua di Jakarta. Namun karena keempatnya sudah kembali ke Surabaya, mengalami kebingungan di mana dan kapan harus menjalani vaksin kedua.

“Sangat bersyukur, sebenarnya kemarin juga sangat kebingungan. Seharusnya tanggal 12 tapi tidak ada info, ternyata adanya tanggal 13 ini. Ya, seharusnya tanggal 12 kemarin di Jakarta,” ucap pemain yang akrab disapa Rian.

Dia berharap dengan adanya Piala Menpora 2021 yang akan segera bergulir pemain sepak bola profesional telah menjalani vaksin dan kondisi saat ini semakin membaik. 

“Ya semoga cepat selesai wabah ini. Semoga kembali normal dan kembali membaik,” ucap pemain 21 tahun ini.