Rans Cilegon FC Makin Optimistis Sambut Liga 2 2021

Jajaran manajemen Rans Cilegon FC
Sumber :
  • Dok. Rans Cilegon FC

VIVA – Wakil Presiden Rans Cilegon FC, Rajiv sangat percaya diri jika semua pemain bisa mengeluarkan kemampuan terbaik dalam menyambut Liga 2 2021. Hal itu dia utarakan usai melakukan kunjungan dalam pemusatan latihan yang berlangsung di Bali.

Rans Cilegon FC menurut Rajiv mengutamakan rasa kekeluargaan. Ini menjadi dasar untuk mereka dalam mewujudkan cita-cita bersama sebagai sebuah tim.

“Hal terpenting dalam tim itu rasa kekeluargaan, rasa memiliki, yang harus dipupuk sebagai proses dalam mewujudkan cita-cita bersama sebagai sebuah tim,” kata Rajiv melalui pesan singkat kepada awak media.

Dalam melakukan persiapan jelang mengarungi Liga 2 2021, Rans Cilegon FC terus melakukan uji coba. Yang terdekat mereka akan berhadapan dengan Arema FC.

Jajaran manajemen terus melakukan kontrol atas perkembangan tim dalam pemusatan latihan. Ada sekira 30 pemain yang tergabung, dan itu menjadi tantangan mereka dalam pembangunan sumber daya manusia.

“Bicara membangun sumberdaya manusia ini sangat menarik karena merupakan kemampuan inti dari sebuah tim sepakbola. Sederhananya bagi kami, pembangunan sumberdaya manusia itu memadukan elemen-elemen kemampuan pada setiap pemain agar dapat membangun kolaborasi,” cetus Rajiv.

Membangun sebuah tim sepakbola, dikatakan Rajiv sebenarnya sebuah implementasi dari berbagai kehidupan nyata dalam kehidupan sehari-hari. Banyak sekali kemampuan sumberdaya manusia Indonesia yang memiliki talenta baik, namun tidak berkembang karena tidak ada kesempatan di lingkungannya.

“Contohnya banyak sekali anak-anak petani yang cerdas, tetapi talenta itu tidak berkembang karena orang tuanya tidak mampu menyekolahkan anaknya ke tingkat lanjut. Ini tantangan yang dari dulu solusinya masih parsial dapat dijangkau, sehingga kita perlu berbagai contoh-contoh yang baik agar semua bisa membangun bersama,” ujarnya.