Pelatih Brunei Tahu Kelemahan Timnas Indonesia, Yakin Bisa Menang

Pelatih Brunei Darussalam Mario Rivera
Sumber :
  • VIVA/Robbi Yanto

VIVA – Pelatih timnas Brunei Darussalam, Mario Rivera belum menyerah meski timnya kalah 0-6 dari Timnas Indonesia pada laga leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pada Sealasa 17 Oktober 2023, Brunei akan menjamu Timnas Indonesia di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan. Demi lolos ke putaran kedua kualifikasi, Brunei harus membalikkan keadaan.

Pertandingan ini bagaikan misi mustahil bagi Brunei lantaran mereka harus menang dengan selisih tujuh gol untuk membalikan keadaan dan lolos ke putaran kedua kualifikasi

Meski dihadapkan misi maha sulit, Mario Rivera nyatanya tidak berputus asa. Dia masih yakin Brunei punya kesempatan membalas kekalahan dari Timnas Indonesia.

"Kami tahu bahwa pertandingan ini akan susah. Tetapi kami ingin mencoba memenangkan pertandingan demi pendukung kami," kata Mario Rivera dalam konferensi pers pasca leg pertama beberapa hari lalu.

Menurut Mario Rivera, timnya punya banyak waktu untuk mempersiapkan diri serta merancang strategi yang cocok untuk mengeksploitasi kelemahan Timnas Indonesia.

"Kami tidak perlu selalu menyerang dalam permainan karena yang terpenting itu kami tahu kekuatan kami dan kelemahan Indonesia, Kami akan selalu mencoba memanfaatkannya untuk meraih kemenangan," tambahnya.