Semen Padang Krisis Gelandang saat Hadapi Persija

Suasana latihan skuat Semen Padang FC
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andri Mardiansyah

VIVA.co.id – Alarm bahaya menyala di kubu Semen Padang. Mereka krisis gelandang saat menghadapi Persija Jakarta di Stadion H Agus Salim, Rabu 12 Juli 2017.

Koo Jae-sung, yang baru pulih dari cedera, kembali ke ruang perawatan. Sedangkan Rudi saat ini masih dalam tahap pemulihan.

Stok gelandang mereka kembali menipis. Hanya ada Didier Zokora yang bisa jadi andalan di lini tengah Kabau Sirah.

Pelatih Semen Padang, Nilmaizar, telah memiliki siasat untuk mengatasi masalah ini. Kemungkinan, Vendry Mofu, yang selama ini berperan di sektor serang, akan ditarik menjadi gelandang tengah.

Dia diprediksi bakal menemani Zokora demi memberikan suplai bola kepada Marcel Sacramento yang sudah kembali dari hukuman Komisi Disiplin.

"Dua pemain lini tengah kita yakni Ko Jae-sung dan Rudi absen dalam pertandingan menghadapi Persija nanti. Selain itu, satu pemain bertahan, yakni Agung, juga absen," kata Nil.

"Tapi, kami akan memaksimalkan kekuatan yang ada," lanjutnya. (one)