Arsenal Dituding Tiru Taktik Licik Guardiola di ManCity

Arsenal
Sumber :
  • instagram

VIVA – Manajer anyar Arsenal, Mikel Arteta dituding menggunakan salah satu taktik licik Pep Guardiola. Arteta merupakan asisten pelatih Guardiola di Manchester City sebelum dia mengambil jabatan manajer The Gunners.

Arteta mulai menjadi manajer Arsenal pada 20 Desember 2019. Sebelumnya, selama tiga musim (2016-2019), mantan pemain yang berusia 38 tahun ini menjadi asisten manajer di ManCity besutan Guardiola.

Baca: Arsenal Tidak Akan Lepas Aubameyang di Bawah Rp356 Miliar

Selama tiga tahun di ManCity, Arteta disinyalir belajar banyak soal taktik dan strategi dari seorang Pep Guardiola. Dan Arteta dituding meniru taktik licik di balik sukses Guardiola memimpin sebuah tim. 

Seperti dilansir Tribal Football, Kamis 4 Juni 2020, Arteta diklaim telah belajar strategi pelanggaran taktis dari Guardiola, di mana tim menjatuhkan pemain lawan sebelum lawan dapat membangun serangan balik berbahaya.

Arsenal diketahui berada dalam persentase teratas untuk turnover yang berakhir dengan pelanggaran (7,8 persen). Itu menunjukkan Arsenal sudah menggunakan gaya Guardiola untuk menjatuhkan lawan segera setelah kehilangan bola.

Sementara itu sebelumnya dalam sebuah kesempatan, Guardiola secara terbuka sudah membantah dan mengatakan para pemainnya tidak melakukan pelanggaran taktis. Menurutnya, tuduhan itu merupakan tuduhan tanpa dasar.

Baca: Parah, Mantan Pemain Arsenal Diduga Cabuli Anak 14 Tahun