Mourinho Gelisah Lihat Kebiasaan Pemain Zaman Sekarang

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, di laga melawan MU
Sumber :
  • Metro.co.uk

VIVA – Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho menyimpan kegelisahan terhadap kondisi pemain saat ini. Dia mengakui semakin sulit berkomunikasi dengan para pemain dalam dunia sepakbola saat ini.

Jose Mourinho yang kini berusia 57 tahun, telah memenangkan banyak trofi dalam karir panjangnya di Portugal, Spanyol, Inggris dan Italia. Dimulai dari awal era 2000-an hingga sekarang.

"Saya pikir, secara keseluruhan, jika saya membandingkan misalnya waktu saya sebagai asisten pelatih, bertahun-tahun lalu (di Barcelona, ??Porto, sekitar 25 tahun yang lalu), para pemain dulu bersama-sama setiap saat," kata Mou dilansir Tribal Football, Kamis 9 Juli 2020.

"Tidak ada X-Box, tidak ada PlayStation, tidak ada media sosial. Era itu adalah awal dari era ponsel. Tetapi para pemain biasa menghabiskan waktu bersama, bahkan ketika Anda pergi ke hotel," lanjut manajer asal Portugal tersebut.

Menurutnya, sebelum era telepon seluler, para pemain bisa lebih sering bersama. Dan itu sangat penting dalam membangun kebersamaan dalam sebuah skuat. Kondisi yang sangat berbeda dibanding kini.

"Dulu, para pemain akan bersama sepanjang waktu dan lebih mudah bagi mereka untuk mengembangkan kedekatan, kepercayaan diri, kepercayaan, dan mengembangkan dinamika tertentu dalam grup," kata Mourinho. 

"Kini ada cara berbeda untuk berinteraksi. Misalnya Anda berada di sebuah hotel dan setiap pemain memiliki kamar tidur sendiri di hotel. Para pemain tidak 'sendirian' di sana," lanjut Mou. 

"Mereka bersua di Zoom dan Facetime dengan teman dan keluarga. Mereka di media sosial. Mereka 'bersama' memainkan X-Box atau PlayStation. Untuk bersama, mereka tidak perlu berbagi ruang atau ruang yang sama."

Baca juga:
Barcelona Ingin Bajak 2 Pemain Asuhan Jose Mourinho
Jelang Derby London, Jose Mourinho Cela Habis-habisan Arsenal
Mourinho Rela Langgar Protokol Kesehatan Demi Peluk Ancelotti