Manchester City Juara, Pep Guardiola Catatkan Rekor Mengerikan
- Instagram/@mrpepguardiola
VIVA – Manchester City telah memastikan gelar juara Premier League musim ini kembali ke Etihad Stadium. Keberhasilan ini membuat manajer Pep Guardiola mencatatkan sebuah rekor mengerikan.
Kepastian The Citizens mengunci gelar juara hadir berkat kegagalan sang rival sekota, Manchester United. Setan Merah ditaklukkan Leicester City pada lanjutan Premier League, Rabu dini hari WIB, 12 Mei 2021.
Bermain di Old Trafford, pasukan Ole Gunnar Solskjaer tumbang 1-2. Gol Luke Thomas dan Caglar Soyuncu hanya bisa dibalas Mason Greenwood.
Jadilah hasil tersebut membuat 80 poin yang dimiliki ManCity sudah tak mungkin lagi terkejar. Sebab, musim ini hanya tinggal menyisakan tiga pertandingan dan selisih 10 poin sudah tak mungkin tersusul.
Kesuksesan ini membuat ManCity mengklaim gelar Premier League ketiga dalam empat musim terakhir. Catatan gemilang itu juga memunculkan rekor luar biasa bagi Guardiola.
Dikutip Opta, manajer asal Spanyol menjadi juru taktik pertama setelah Kenny Dalglish yang mampu meraih tiga gelar Premier League hanya dalam lima tahun pertama kepemimpinannya dalam sebuah tim. Hanya Guardiola yang bisa menyamai rekor bersejarah tersebut.
Selain itu, eks bos Barcelona dan Bayern Munich juga mencatatkan total 10 trofi, termasuk dua Community Shield, selama rentang waktu menangani The Citizens sejak 2016 silam. Dia berpotensi menambah satu trofi lagi dari Liga Champions andai berhasil mengalahkan Chelsea di partai final.
Andai mimpi itu terwujud, Guardiola akan membawa ManCity meraih treble winner mini musim ini. Disebut mini lantaran satu trofi lainnya berasal dari Piala Liga Inggris, bukan Piala FA.