Babak I Penalti van der Vaart Menangkan Spurs

Tottenham (ki-ka): Jermain Defoe, Gareth Bale, Rafael van der Vaart
Sumber :
  • REUTERS/Eddie Keogh

VIVAnews – Tottenham Hotspur sementara unggul 1-0 dari Newcastle United, dalam laga lanjutan Premier League di Stadion James’ Park, Minggu 16 Oktober 2011. Gol penalti Rafael van der Vaart membungkam tim tuan rumah di babak pertama.

Berawal dari insiden di kotak pertahanan Newcastle, ketika Steven Taylor menjatuhkan Emmanuel Adebayor hingga wasit Lee Probert menunjuk titik putih. Tepat di menit 40, Van der Vaart yang dipercaya sebagai eksekutor sukses menjebol gawang Tim Krul.

Skor 1-0 untuk keunggulan Spurs bertahan hingga turun minum. Sepanjang babak pertama ini, serangan kedua tim terbilang kurang agresif. Tak satupun peluang emas tercipta yang membahayakan gawang masing-masing.

Spurs sempat mendapat peluang dari tendangan sudut di menit akhir babak pertama, setelah serangan Scott Parker mampu dimuntahkan. Namun, wasit lebih dulu meniupkan peluit mengakhiri dua menit waktu tambahan.

Susunan pemain:

NEWCASTLE: Krul; Simpson, S. Taylor, Coloccini, R. Taylor; Obertan, Cabaye, Tiote, Gutierrez; Best, Ba.

TOTTENHAM: Freidel, Walker, Kaboul, King, Assou-Ekotto; modric, Livermore, Parker, Bale; Van der Vaart, Adebayor.