Babak I, Chelsea Vs Liverpool 1-0

Ramires menaklukkan kiper Liverpool Pepe Reina
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVAbola - Chelsea sementara mengungguli Liverpool 1-0 di babak I laga final Piala FA di Stadion Wembley, London, Sabtu 5 Mei 2012. Gol tunggal The Blues diciptakan gelandang asal Brasil, Ramires.

Ramires membuka keunggulan Chelsea di menit 11 lewat golnya dari jarak dekat. Pemain 25 tahun itu memanfatkan umpan Juan Mata, kemudian melewati hadangan Jose Enrique dan sukses menaklukkan kiper Pepe Reina.

Liverpool berusaha menyamakan kedudukan. Namun, Luis Suarez dan kawan-kawan tampak kesulitan menembus benteng pertahanan Chelsea yang dikomandoi kapten John Terry.

Aksi Craig Bellamy di menit 14 sempat membahayakan gawang Chelsea. Bek Branislav Ivanovic gagal menghalau, namun tendangan penyerang asal Wales itu belum menemui sasaran.

Chelsea berpeluang menggandakan skor di menit 39. Setelah menerima umpan Frank Lampard, Didier Drogba melepaskan tendangan langsung dari luar kotak pertahanan Liverpool. Sepakan striker senior asal Pantai Gading itu hanya melebar ke sisi kanan gawang.

Hingga babak I berakhir, Chelsea masih memimpin 1-0 atas Liverpool.

Susunan pemain
CHELSEA: Cech, Bosingwa, Ivanovic, Terry, Cole, Ramires, Mikel, Lampard, Kalou, Drogba, Mata. Subs: Turnbull, Essien, Torres, Malouda, Meireles, Ferreira, Sturridge.

LIVERPOOL: Reina, Johnson, Skrtel, Agger, Jose Enrique, Spearing, Henderson, Downing, Gerrard, Bellamy, Suarez. Subs: Doni, Carroll, Maxi, Kuyt, Carragher, Shelvey, Kelly.