Derby London Utara, Arsenal Ditahan Tottenham

Nacer Chadli (kiri) saat membobol gawang Arsenal
Sumber :
  • Squawka
VIVAbola – Arsenal harus puas hanya bermain imbang 1-1 dengan Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Premier League di Emirates Stadium, Sabtu 27 September 2014. Dalam laga bertajuk derby London Utara ini, Tottenham unggul lebih dulu lewat Nacer Chadli, sebelum disamakan Alex Oxlade-Chamberlain.

Bermain tanpa gol di babak pertama , Arsenal kian meningkatkan intensitas serangan mereka ke jantung pertahanan Tottenham. Santi Cazorla dan Mesut Oezil memperoleh kesempatan di awal babak kedua, sayang belum bisa membuat The Gunners unggul.


Tottenham memperoleh kans lewat tendangan bebas Christian Eriksen pada menit ke-55, namun bola bisa ditangkap Wojciech Szczesny. Semenit kemudian, malah gawang Arsenal yang dibobol oleh Nacer Chadli memanfaatkan assist Erik Lamela.


Gol Chadli lewat skema serangan balik itu membuat Tottenham untuk sementara memimpin 1-0 atas tuan rumah Arsenal. Tim asuhan Arsene Wenger langsung tancap gas untuk mengejar ketinggalan, sepakan Danny Welbeck pada menit ke-59 belum berbua gol.


Serangan terus dilakukan oleh The Gunners, tapi barisan belakang The Lilywhites bermain keras sekaligus disiplin sehingga sulit ditembus. Baru pada menit ke-74 Arsenal menyamakan skor menjadi 1-1 melalui Alex Oxlade-Chamberlain.


Gol Chamberlain bermula dari tendangan Oezil yang gagal diteruskan Welbeck, namun bola malah jatuh ke kaki Chamberlain yang langsung tak menyia-nyiakan peluang. The Gunners kembali melancarkan serangan, sepakan Calum Chambers masih bisa diselamatkan Hugo Lloris pada menit ke-78.


Tottenham mencoba menurunkan tempo permainan demi mendapatkan hasil imbang, sedangkan serangan Arsenal juga tak lagi membahayakan. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, Arsenal harus puas bermain imbang 1-1 dengan Tottenham.


Susunan pemain:


Arsenal: 1-Wojciech Szczesny; 3-Kieran Gibbs, 4-Per Mertesacker, 6-Laurent Koscielny, 21-Calum Chambers; 8-Mikel Arteta (Mathieu Flamini 28), 10-Jack Wilshere (Alexis Sánchez 63), 11-Mesut Oezil, 15-Alex Oxlade-Chamberlain, 16-Aaron Ramsey (Santi Cazorla 45+1); 23-Danny Welbeck


Tottenham Hotspur: 1-Hugo Lloris; 3-Danny Rose (Eric Dier 83), 4-Younes Kaboul, 5-Jan Vertonghen, 16-Kyle Naughton; 11-Erik Lamela, 22-Nacer Chadli (Nabil Bentaleb 80), 23-Christian Eriksen (Aaron Lennon 62), 29-Etienne Capoue, 38-Ryan Glen Mason; 10-Emmanuel Adebayor