Bintang Baru Arsenal Pesimistis Jelang Hadapi Musim Baru

Striker baru Arsenal, Alexandre Lacazette.
Sumber :
  • REUTERS/Hannah McKay

VIVA.co.id – Bintang baru Arsenal, Alexandre Lacazette pesimistis bisa tampil maksimal di Premier League musim 2016/2017 mendatang. Dirinya menilai jika Premier League adalah kompetisi yang lebih sulit dari Ligue 1.

Sebelumnya sang pemain bergabung dengan Olympique Lyonnais. Penampilannya impresif, tercatat dia mencetak 28 gol dari 30 penampilannya di Ligue 1 musim lalu.

Target sang pemain di Arsenal musim depan tidak mudah. Diplot menjadi bomber andalan, dia setidaknya mampu tampil lebih baik dari Olivier Giroud yang kemungkinan besar akan lebih banyak menepi di musim 2017/2018 mendatang.

"Semuanya telah berubah, saya merasa sudah masuk ke dunia yang baru. Soal pemain, staff dan sepakbola yang baru, segalanya berbeda. Ini yang saya cari, saya akan beradaptasi sebisa mungkin," kata Lacazette, seperti dilansir Evening Standard.

"Segalanya berbeda, lebih cepat dan lebih besar. Ini bagus untuk sebuah liga, saya pikir tidak ada tim yang bisa dipandang sebelah mata di sini. Premier League berbeda dengan Ligue 1" lanjut dia.

Pemain asal Prancis ini kemungkinan besar akan tampil ketika menghadapi Chelsea di ajang Community Shield. Ajang tersebut akan dihelat pada 6 Agustus 2017 mendatang.