Langkah Gila Juventus Demi Karier Gemilang Ronaldo

Cristiano Ronaldo saat masih membela Real Madrid bersama Marcelo
Sumber :

VIVA – Juventus nampaknya makin serius untuk mendatangkan rekan Cristiano Ronaldo di Real Madrid, Marcelo. Langkah gilanya kali ini adalah menukar Alex Sandro dengan Marcelo pada Januari 2019 mendatang. 

Langkah ini terbilang konyol sebab Marcelo tentu lebih berharga dibandingkan Alex Sandro. Marcelo adalah pemain berpengalaman dengan prestasi yang sudah tidak lagi dipertanyakan. 

Beberapa trofi bergengsi sudah didapatkannya, seperti LaLiga hingga trofi Liga Champions. Sedangkan Alex Sandro baru mendapat kepercayaan tampil di skuat utama di beberapa musim terakhir. 

Dilansir Goal, peluang untuk merealisasikannya cukup kecil. Opsi yang realistis adalah menukar kedua pemain namun Juventus menambah sejumlah uang kepada El Real. 

Kebutuhan Juventus akan Marcelo terbilang penting, sebab dengan datangnya Marcelo otomatis bakal meningkatkan performa sang bintang, Ronaldo bersama Nyonya Tua. Diketahui hingga saat ini, pemain asal Portugal tersebut masih belum menunjukkan tajinya. 

Tercatat dari tiga laga yang dilakoninya di ajang Serie A, Ronaldo belum juga mencetak gol.