Bencana Total! Inter Milan Harusnya Pecat Simone Inzaghi

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi.
Sumber :
  • AP Photo/Luca Bruno

VIVA Bola – Sudah saatnya Inter Milan untuk memecat Simone Inzaghi. Hal itu diungkapkan oleh mantan penyerang Timnas Italia, Antonio Cassano.

Cassano mengatakan hal tersebut setelah Inter kalah 0-1 dari Fiorentina dalam pertandingan lanjutan Serie A 2022/2023.

Itu adalah tiga kekalahan secara beruntun Inter di Serie A. Sebelumnya mereka takluk dari Spezia dan Juventus.

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi

Photo :
  • AP Photo/Luca Bruno

Cassano mengatakan, rentetan hasil negatif tersebut adalah sebuah bencana bagi Inter. Mereka harus segera melakukan perubahan di jajaran kepelatihan.

"Ini bencana. Bencana. Bencana. Bencana total!" tegas Cassano, dikutip dari Football Italia.

"Benar bahwa Inter tidak pantas kalah, mengingat peluang yang mereka ciptakan, tetapi dalam hal seperti tim yang benar-benar memiliki rencana. Fiorentina terlihat seperti tim yang lebih terorganisir dari awal hingga akhir."

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi rayakan juara Piala Super Italia 2022

Photo :
  • AP Photo/Hussein Malla

Cassano bukan kali pertama mengkritik Inzaghi dan menyarankan Inter untuk memecatnya. Karena memang dia tidak membawa perubahan berarti bagi tim berjuluk La Beneamata.

"Saya sudah mengatakannya sejak lama. Jika tim ingin mengambil langkah selanjutnya, pelatih ini harus dipecat," tutur Cassano.

"Saya tidak tahu kapan itu akan terjadi. Saat ini kami semua menunggu untuk melihat apa yang terjadi di Liga Champions. Tapi, saat ini dia bukan pelatih dengan umur panjang di Milan," imbuhnya.