Tevez: Peluang Juventus ke Final Masih Terbuka

Striker Juventus, Carlos Tevez
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVAbola - Striker Juventus, Carlos Tevez, tidak khawatir meski timnya kalah 1-2 dari Benfica pada leg 1 babak semifinal Europa League, Jumat, 25 April 2014. Menurut Tevez, Si Nyonya Tua masih berpeluang besar melaju ke partai puncak.

Bertandang ke Estadio Da Luz Lisboa, Juventus sudah tertinggal lewat gol cepat Ezequiel Garay pada menit ke-2. Tim tamu sempat membalas lewat gol Tevez pada menit ke-73. Benfica memastikan kemenangan di menit 84 melalui gol Lima.

"Gol saya tidak penting, yang perlu adalah kami masih punya peluang untuk  bisa bersaing," kata Tevez seperti dilansir Soccerway. "Saya dalam kondisi yang bagus, jadi saya sangat senang," beber mantan pemain Manchester City itu.

Leg 2 rencananya akan digelar pekan depan di markas Juventus. Si Nyonya Tua sedikit bernafas lega setelah mengetahui kekuatan tim tamu bakal tergerus karena gelandang Andre Gomes dipastikan absen tampil akibat akumulasi kartu.

"Kesempatan kami untuk melaju ke babak selanjutnya sangat besar. Persaingan sangat terbuka di leg 2," beber Tevez. Juventus akan menjadi tuan rumah bagi babak final Europa League. Partai puncak akan digelar pada 14 Mei 2014. (one)