Tampil di Kandang, Inter Dipermalukan Sampdoria

Striker Inter Milan, Mauro Icardi.
Sumber :
  • https://twitter.com/Inter_en

VIVA.co.id – Inter Milan menelan pil pahit setelah takluk dengan skor 1-2 dari tamunya, Sampdoria dilanjutan ajang Serie A, Selasa dini hari WIB, 4 April 2017.

Bermain di Giuseppe Meazza, kedua tim tampil berimbang. Inter unggul lebih dulu di menit ke-35 melalui Danilo D' Ambrosio setelah memaksimalkan umpan dari Ever Benega. 

Skor 1-0 untuk keunggulan Inter bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Sampdoria tampil lebih terbuka, mereka menyeimbangkan kedudukan di menit ke-50 melalui Patrick Schick. 

Petaka datang bagi Inter di menit ke-85, Marcelo Brozovic melakukan handball dan penalti diberikan untuk tim tamu. Sang algojo, Fabio Quagliarella tidak menyia-nyiakan peluang. Skor 2-1 untuk keunggulan Sampdoria bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. 

Atas hasil tersebut, Inter bertahan di posisi 6 klasemen Serie A dengan raihan 55 poin dari 30 laga. Sedangkan Sampdoria naik ke posisi sembilan dengan raihan 44 poin dari 30 laga. 

Susunan Pemain:

Inter Milan: Samir Handanovic, Danilo D'Ambrosio, Gary Medel, Joao Miranda, Cristian Ansaldi, Geoffrey Kondogbia (Roberto Gagliardini 46'), Ever Banega (Eder 66'), Roberto Gagliardini, Mauro Icardi, Ivan Perisicc(Joao Mario 78'), Antonio Candreva. 

Sampdoria: Emiliano Viviano, Jacopo Sala (Bartosz Bereszynski 16'), Matias Silvestre, Milan Skriniar, Vasco Regini, Edgar Barreto, Lucas Torreira, Dennis Praet, Bruno Fernandes (Ricardo Alvarez 61'), Patrik Schick, Fabio Quagliarella.