Martino Gabung Barcelona Berkat Bantuan Messi
Rabu, 24 Juli 2013 - 10:42 WIB
Sumber :
- REUTERS/Alejandro Guerrero
VIVAbola - Barcelona telah resmi menunjuk Gerardo Martino sebagai pelatih baru. Melalui pengumuman di situs resmi klub, Los Azulgranas menyatakan telah mengikat kesepakatan berdurasi dua tahun dengan pria yang biasa disapa Tata itu.
Martino berasal dari wilayah yang sama dengan Lionel Messi, Rosario. Mantan pelatih Newell's Old Boys ini merasa Messi telah berandil besar terhadap penunjukkan dirinya. Terlebih, ayah Messi, Jorge, mengidolakan sosok Martino.
"Saya tak tahu situasi sebenarnya. Namun, saya yakin Messi berbicara dengan direktur klub. Saya yakin Jorge (ayah Messi) dan Leo punya andil dalam keputusan ini," kata Martino dalam konferensi pers di Rosario seperti dilansir Sky Sports.
"Mereka memberikan pendapat dan muncullah keputusan ini. Seberapa besar pendapat mereka, saya tak tahu pasti. Namun, saya bersyukur," kata pria 50 tahun ini.
Beberapa nama sebelumnya sempat masuk kandidat setelah Tito Vilanova mengundurkan diri karena masalah kesehatan. Sebut saja Luis Enrique, Andre Villas-Boas, Marcelo Bielsa, Michael Laudrup ,dan Guus Hiddink yang baru mundur dari Anzhi Makhachkala.
Indikasi bergabungnya Martino ke Camp Nou pun semakin kuat setelah Senin, 22 Juli 2013, manajemen Barca ketahuan mengirim utusannya ke Buenos Aires, Argentina, untuk bertemu dengan Martino. Dan hanya sehari berselang Barca pun resmi mengumumkan Martino sebagai pelatih barunya.
"Menjadi pelatih Barca adalah kesempatan yang sangat penting. Saya sangat bersyukur Barcelona telah memilih saya dan tim pelatih saya," kata Martino.
"Tantangan besar bergabung dengan klub sebesar ini dan mencoba bekerja dengan baik. Sama seperti klub besar lain, saya ingin tim kami menjadi kandidat serius dalam setiap kompetisi," tekad mantan pelatih timnas Paraguay ini. (sj)
Baca Juga :
Martino berasal dari wilayah yang sama dengan Lionel Messi, Rosario. Mantan pelatih Newell's Old Boys ini merasa Messi telah berandil besar terhadap penunjukkan dirinya. Terlebih, ayah Messi, Jorge, mengidolakan sosok Martino.
"Saya tak tahu situasi sebenarnya. Namun, saya yakin Messi berbicara dengan direktur klub. Saya yakin Jorge (ayah Messi) dan Leo punya andil dalam keputusan ini," kata Martino dalam konferensi pers di Rosario seperti dilansir Sky Sports.
"Mereka memberikan pendapat dan muncullah keputusan ini. Seberapa besar pendapat mereka, saya tak tahu pasti. Namun, saya bersyukur," kata pria 50 tahun ini.
Beberapa nama sebelumnya sempat masuk kandidat setelah Tito Vilanova mengundurkan diri karena masalah kesehatan. Sebut saja Luis Enrique, Andre Villas-Boas, Marcelo Bielsa, Michael Laudrup ,dan Guus Hiddink yang baru mundur dari Anzhi Makhachkala.
Indikasi bergabungnya Martino ke Camp Nou pun semakin kuat setelah Senin, 22 Juli 2013, manajemen Barca ketahuan mengirim utusannya ke Buenos Aires, Argentina, untuk bertemu dengan Martino. Dan hanya sehari berselang Barca pun resmi mengumumkan Martino sebagai pelatih barunya.
"Menjadi pelatih Barca adalah kesempatan yang sangat penting. Saya sangat bersyukur Barcelona telah memilih saya dan tim pelatih saya," kata Martino.
"Tantangan besar bergabung dengan klub sebesar ini dan mencoba bekerja dengan baik. Sama seperti klub besar lain, saya ingin tim kami menjadi kandidat serius dalam setiap kompetisi," tekad mantan pelatih timnas Paraguay ini. (sj)