Gelandang Chelsea Protes Tidak Dibuat Ganteng di FIFA 16
Selasa, 29 September 2015 - 00:10 WIB
Sumber :
VIVA.co.id - FIFA 16 mungkin salah satu gim sepakbola paling detail hingga saat ini. Tapi, gelandang Chelsea, Kasey Palmer, merasa tidak senang dengan akurasi penggambaran figur pemain pada edisi terbaru gim itu.
Dikutip dari Metro
, Senin, 28 September 2015, Palmer yang berusia 18 tahun, bermain sebagai gelandang serang untuk tim Chelsea U-21, tapi sudah dimasukkan jajaran tim inti pada FIFA 16.
Baca Juga :
Dikutip dari Metro
Itu artinya FIFA 16 menganggap Palmer sebagai pemain bertalenta, yang layak masuk tim inti Jose Mourinho musim ini. Tapi, Palmer punya keluhan, dalam protes yang telah disampaikannya pada FIFA 16.
Dia tidak puas karena karakternya dalam gim itu, tidak terlihat cukup tampan. Pengembang gim telah menyertakan warna rambut pirangnya, tapi menurut Palmer, mereka tidak akurat di bagian wajah.
Palmer menulis pada akun Instagram miliknya, bahwa dia punya skor 9 dari skala 10 dalam hal ketampanan di dunia nyata. Tapi, FIFA 16 membuatnya hanya terlihat bernilai 6. Belum ada reaksi FIFA 16 atas keluhannya itu.