Begini Rumitnya Saat Pesepakbola Melakukan Tes Medis

Dimitri Payet
Sumber :

VIVA.co.id - Persiapan tim dalam mengarungi sebuah kompetisi memang tak hanya butuh taktik semata, melainkan juga kondisi fisik yang kuat. Apalagi, seperti Premier League yang memiliki jadwal pertandingan cukup padat.

Tak ubahnya seorang pemain yang melakukan tes medis untuk bisa melengkapi proses transfernya, begitu juga untuk pemain yang berada dalam tim. Daily Mail, secara eksklusif menggambarkan rumitnya alur seorang pemain untuk melakukan tim medis.

West Ham United menjadi salah satu tim yang tak segan untuk membagikan kisah tersebut, di mana mereka akan mengarungi kompetisi yang cukup padat. Belum lagi, mereka akan mengikuti kualifikasi Europa League dengan melawan Astra pada 7 Agustus 2015 nanti.

Ini menjadi musim yang benar-benar sibuk bagi tim asuhan Slaven Bilic tersebut. Untuk menyempurnakan hal tersebut para pemain West Ham menjalani pemeriksaan medis yang ketat di Rumah Sakit Spire Roding di Ilford.

Klik halaman berikutnya

"Ini sangat penting untuk masalah kesehatan. Pemain sepakbola adalah manusia normal dengan hati dan gigi dan mata yang dapat menyebabkan masalah. Kami melihat darah, jantung, kepala dan sebagainya untuk mencegah hari pelatihan sakit atau hilang karena sakit," kata kepala medis, Vandenbrouck.

Pada proses kali ini, ada tiga pemain yang akan diperlihatkan sedang melakukan tes medis bersama dokter yang ahli dibidangnya masing-masing. Mereka adalah James Collins, Dimitri Payet dan Mauro Zarate.

James Collins saat melakukan tes EKG.

Collins sampai harus mempreteli pakaiannya dan hanya menyisakan celana pendek saja. Ini untuk pengukuran tinggi dan berat badannya.

Pemain asal Wales ini juga harus mengetes penglihatannya.Seorang dokter kemudian melakukan tes dengan melihat gerakan mata Collins, dia diminta untuk mengikuti objek yang dipegangnya.

Pemain berusia 31 tahun ini juga harus memabaca notepad sebagai tes melihat untuk melihat seberapa kuat penglihatan mereka.

Dimitri Payet saat diperiksa kondisi giginya. Kepala medis mengatakan hal ini untuk mencegah cedera atau masalah yang didapatkan si pemain kala kompetisi sudah berjalan.

Gelandang West Ham, Mauro Zarate, saat akan melakukan pemeriksaan gigi.

"Semua orang merasa cukup fit dan siap untuk menjalani ini (kompetisi). (Ini pra-musim) telah sedikit ujian bagi kita. Kami melihat ke depan untuk hari Minggu dan permainan yang sangat sulit di sana," kata Collins usai tes medis.