Real Madrid Kukuhkan Diri Sebagai Klub Terkaya di Dunia

Para pemain Real Madrid.
Sumber :
  • Reuters / Paul Hanna

VIVA.co.id – Raksasa La Liga Spanyol, Real Madrid, mempertahankan posisi di urutan teratas daftar tim sepakbola terkaya di dunia dalam empat tahun berturut-turut. Hasil tersebut merupakan hasil survei majalah Forbes yang dirilis pada Rabu 11 Mei 2016.

Total, nilai aset tim juara Eropa 10 kali ini naik 12 persen menjadi U$3,6 miliar. angka tersebut membuat El Real menjadi tim olahraga kedua yang paling berharga di dunia di bawah klub National Football League, Dallas Cowboys ($4 miliar).

Barcelona berada di urutan kedua pada daftar dengan nilai U$3,5 miliar, juga naik 12 persen dari tahun lalu. Manchester United ($3,3 miliar), Bayern Munich ($2,7 miliar) dan Arsenal ($2 miliar) menyusul di posisi berikutnya.

Menurut Forbes, 20 tim sepakbola memiliki aset berharga dengan angka rata-rata bernilai U$1,44 miliar.

Total, terdapat 24 persen kenaikan angka dari tahun lalu. Hal ini didorong dengan bertumbuhnya angka penawaran hak siar televisi yang memberikan nilai keuntungan baru secara signifikan. (one)