Elon Musk Janji Lakukan Ini saat Tiba di Mars

Elon Musk. (FOTO: Reuters/Mario Anzuoni/File Photo)
Sumber :
  • wartaekonomi

Pendiri SpaceX Elon Musk, bersama dengan misinya ke Mars memprediksi bahwa roket Spaceship buatannya mungkin akan siap 2023 dan waktu peluncuran pada 2024 akan meluncur ke Planet Merah itu.

"Saya pikir kami memiliki peluang untuk memanfaatkan jendela transfer Mars kedua," ujar Musk dikutip dari CNET di Jakarta, Senin (19/10/2020).

Untuk sampai ke sana, Musk mengatakan timnya perlu mengambil langkah inovasinya dan dia tidak takut mencapai ke hal itu.

Musk berharap model awal Starship akan berhasil mengorbit untuk pertama kalinya tahun depan. Dia menambahkan bahwa perusahaan dapat mendemonstrasikan kemampuan pengisian bahan bakar di orbit pada tahun 2022 dan mulai melakukan perjalanan ke Bulan tak lama setelahnya.

Baca juga: Orbit Bumi Kedatangan Puluhan Benda

Tak ketinggalan, Musk membicarakan kemungkinan membangun koloni manusia di Mars. Menurut Mars, jika sudah ada satu juta orang yang ingin dan mampu membayar tiket ke Mars, itu sudah cukup untuk membangun sebuah kota di sana.

Begitu tiba di Mars, Musk mengatakan hal pertama yang akan dilakukan adalah membangun pabrik bahan bakar untuk roket Starship yang akan bolak-balik dari Mars ke Bumi dan sebaliknya. Ia juga mengatakan mengirim droid robot ke permukaan yang dapat dikendalikan orang dari jarak jauh dari Bumi.

Secara jangka panjang, Musk memiliki cita-cita lebih besar daripada Mars. Ia mengatakan ingin melunucurkan Starship atau roket lainnya ke Venus, asteroid, bulan Jupiter, Sabuk Kuiper, dan jangkauan terjauh di tata surya.

"Kita perlu membuat langkah untuk pergi ke planet lain dulu," katanya.