Ramai Protes Akun Gay Muslim, Begini Respons Instagram

Akun Instagram gay muslim
Sumber :
  • Instagram/@alpantuni

VIVA – Instagram merespons banyaknya pelaporan atas akun kontroversial gay muslim yang menghebohkan warganet di Tanah Air. Platform milik Facebook itu menyilakan kepada pengguna Instagram untuk melaporkan konten yang dinilai melanggar ketentuan Panduan Komunitas

"Jika pengguna menemukan konten yang membuat mereka merasa tidak nyaman, atau melanggar Panduan Komunitas Instagram, mereka bisa segera melaporkan akun atau konten tersebut ke Instagram melalui fitur pelaporan di aplikasi kami." ujar perwakilan Instagram dalam keterangannya kepada VIVA, Selasa 12 Februari 2019. 

Instagram mengatakan mereka berkomitmen menciptakan lingkungan yang aman. Menurut Instagram, Panduan Komunitas memungkinkan perusahaan bisa meninjau konten tertentu. 

"Kami memiliki Panduan Komunitas dan proses peninjauan yang komprehensif untuk menentukan konten yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan di Instagram," ujar perwakilan Instagram. 

Beberapa hari lalu, akun Instagram @alpantuni membuat heboh warganet. Akun ini memuat konten berbau gay muslim. Akun Instagram ini bahkan dengan terang-terangan mempromosikan akun Twitter @alpantuni yang mana menampilkan komik gay tanpa sensor.

Penelusuran Kominfo, akun ini berasal dari Malaysia bukan Indonesia. Kominfo mengajak kepada warganet yang terganggu dengan akun tersebut, untuk ramai-ramai melaporkan ke Instagram. (ali)