Onic Esports Mau Bikin Sekolah Gaming Profesional

Onic Esports
Sumber :

VIVA – Tim eSport, Onic eSport memiliki ide untuk membuat sekolah gaming profesional. Namun hal tersebut diharapkan terealisasi beberapa tahun lagi.

Managing Director Onic Esports, Chandra Wijaya mengatakan masih ada beberapa hal yang perlu dilakukan untuk membangun sekolah itu.

"Kalau ngomongin soal sekolah profesional itu kan pasti butuh kurikulum yang baik ya dan kemudian butuh jalur-jalur tembusan ke pemerintah seperti apa kerja sama seperti apa ke pemerintahan," kata dia di Jakarta, Selasa, 6 Agustus 2019.

Dia mengatakan, tak mau membuat hanya sebagai tempat kursus. Tapi memiliki kurikulum yang baik dan masa depan yang jelas. Untuk pendidikan, Chandra mencontohkan seperti sekolah bola.

"Kalau misal di luar negeri seperti bola kan kita lihat tuh ada scouting prosesnya selain sekolah nanti ada lagi tim-tim yang bakal scouting ke sekolah tersebut, itu kan butuh jangka panjang semuanya," ujarnya.

Dia juga mengatakan, pembangunan sekolah tidak bisa dalam waktu dekat. Namun memang menjadi visi dari tim eSport tersebut.

"Aku belum bisa kasih tahu sih (berapa lamanya), cuma kalau ngomongin soal itu bisa mungkin jadi plan 3-4 tahun ke depan, sih. Gitu, baru keliatan bentuknya dengan benar," kata Chandra. [mus]