Cara Aktifkan YouTube Premium

YouTube Premium
Sumber :
  • 9to5Google

VIVA – YouTube sejak beberapa waktu lalu telah memperluas layanannya ke versi Premium, yakni langganan berbayar untuk membantu meningkatkan pengalaman pengguna saat menggunakan beberapa platform YouTube. Langganan berbayar ini sudah tersedia di banyak negara dan wilayah.

Menariknya, perusahaan milik Google ini memberi uji coba secara gratis selama sebulan dan memberikan biaya sebesar Rp59 ribu per bulan. Sehingga pengguna bisa mendapatkan YouTube Music dan YouTube bebas iklan serta bisa berjalan saat offline maupun di latar belakang.

Manfaat YouTube Premium adalah pengguna bisa menonton jutaan video tanpa iklan, mengunduh video dan playlist di perangkat seluler untuk dinikmati secara offline, dan bisa terus memutar video di perangkat seluler saat menggunakan aplikasi lain atau ketika layar nonaktif.

Pengguna juga bisa mengakses semua serial dan film YouTube Originals, mendapatkan langganan gratis ke YouTube Music Premium, menikmati musik di Google Home atau Chromecast Audio serta bisa digunakan di YouTube Kids dan YouTube Music.

Jika ingin berhemat, mereka juga memiliki penawaran paket keluarga, Rp89 ribu per bulan, maksimal lima anggota keluarga berusia 13 tahun ke atas. Kemudian ada paket pelajar dengan besaran biaya Rp35 ribu per bulan, hanya untuk pelajar yang memenuhi syarat.

Cara mengaktifkan di Android, iPhone dan iPad:

Buka aplikasi YouTube.

Kemudian login ke akun Google yang ingin digunakan untuk memulai langganan. 

Pilih gambar profil.

Mulai uji coba gratis atau ketuk Dapatkan YouTube Premium.

Untuk mengetahui detail tentang langganan, buka youtube.com/paid_membership.

Cara mengaktifkan di komputer:

Buka youtube.com/premium di browser web komputer. 

Login ke Akun Google yang ingin digunakan untuk memulai langganan. 

Mulai uji coba gratis atau klik Dapatkan YouTube Premium.