Realme Luncurkan Ponsel 5G, Harganya Menarik

Realme V15 5G
Sumber :
  • Gizmochina

VIVA – Produsen ponsel asal China, Realme akhirnya resmi meluncurkan Realme V15 5G di negara asalnya, setelah meluncurkan gambar penggoda selama beberapa hari terakhir. smartphone ini menawarkan paket yang menarik dengan harga yang terjangkau.

Handset didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 800U yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4X dan penyimpanan internal UFS 2.1. Adapun konfigurasi penyimpanannya adalah RAM 6GB+128GB atau RAM 8GB+128GB, menurut laman GSM Arena, dikutip Jumat 8 Januari 2021.

Perangkat memamerkan layar AMOLED 6,4 inci FHD+ dengan resolusi 2400x1080 piksel dengan satu lubang di sudut kiri atas untuk kamera selfie 16MP. Panel tidak mendukung refresh rate yang tinggi, hanya 180Hz dengan rasio aspek 20: 9, rasio screen-to-body 90,8 persen, kecerahan 600 nit, rasio kontras 1000000: 1, serta sensor sidik jari di bawah layar.

Realme V15 5G memiliki pengaturan tiga kamera yang terdiri dari sensor utama 64MP dengan lensa sudut lebar 80,7 derajat, sensor sekunder 8MP serta lensa sudut ultra lebar 119 derajat dan lensa makro 2MP.

Panel belakang ponsel juga diselimuti branding Realme dan slogan merek 'DARE TO LEAP' pada versi Koi. Perangkat sudah didukung jaringan 5G (SA/NSA), dual-band WiFi 5, Bluetooth 5.1, dan GNSS (GPS, GLONASS, BeiDou, GALILEO, QZSS).

Realme V15 5G juga dilengkapi dengan kompas, sensor cahaya sekitar, giroskop, sensor jarak, dan akselerometer. Fitur lainnya termasuk slot kartu SIM nano ganda, mikrofon ganda, speaker dan port USB Type-C.

Menariknya, handset ini tidak memiliki slot kartu microSD atau jack headphone 3.5mm, tetapi bersertifikat Hi-Res Audio. Ponsel pintar ini juga menjalankan realme UI berbasis Android 10 dan didukung oleh baterai 4.310 mAh dengan dukungan pengisian cepat 50W.

Di dalam paket penjualan, Realme melengkapinya dengan pengisi daya 65W serta adaptor jack headphone USB Type-C dan 3.5mm. Ponsel akan hadir dalam tiga pilihan warna, yakni Koi Mirror, Lake Blue, dan Crescent Silver.

Realme V15 5G dibanderol US$ 216 atau Rp3 juta untuk varian dasar RAM 6GB+128GB. Sedangkan yang lebih tinggi RAM 8GB+128GB memiliki harga US$309 atau Rp4,3 juta di China. Perangkat akan tersedia untuk preorder mulai 7 Januari dan akan dijual perdana pada 14 Januari 2021.