Pemain Ini Kesal Cuma Jadi Cadangan di Skuad Spanyol

Gelandang timnas Spanyol, Pedro Rodriguez.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Winger tim nasional Spanyol, Pedro Rodriguez membuat pernyataan mengejutkan saat mengatakan ketidaknyamanannya sebagai pemain cadangan di skuad La Furia Roja pada Piala Eropa yang sedang berlangsung. Hal ini seolah menjadi respons dari sangat minimnya kesempatan tampil Pedro untuk berlaga dalam 2 laga awal tim Spanyol.

Berbicara dalam sebuah wawancara dengan stasiun TV Spanyol '#0', penggawa Chelsea ini mengungkapkan rasa kecewa atas minimnya waktu bermain yang didapat secara terbuka serta menyangkal mulai berpikir ulang untuk tim nasional di masa depan.

"Aku punya perspektif lain ketika saya datang ke sini dan mereka belum bisa menjawab apa yang saya inginkan," kata Pedro.

"Sangat sulit bagi saya untuk melakoni peran ini (jadi pemain cadangan) dan jika saya tidak melihat beberapa kontinuitas dalam bermain, itu hal berharga bagi saya yang datang untuk jadi bagian dari skuad,"

Sejauh ini, Pedro sudah bergabung dengan skuad El Matador sejak 2010, dengan membuat 59 penampilan dan mencetak 12 gol. Eks pilar Barcelona ini mengakui sulit baginya untuk hanya menonton rekan-rekannya berlaga dari pinggir lapangan.

Pemain 28 tahun ini hanya bermain delapan menit dalam kemenangan 1-0 Spanyol atas Republik Ceko. Namun ia gagal tampil membawa Spanyol menang 3-0 atas Turki pada Jumat malam lalu.