Ritual Astrid Tiar Agar Jerawat Tak Jadi Parah

Astrid Tiar
Sumber :
  • instagram Astrid Tiar

VIVA – Jerawat kerap menjadi momok menakutkan yang dialami banyak orang, khususnya wanita. Berbagai cara dilakukan kaum hawa, untuk mengusir jerawat dari wajahnya. 

Pesinetron Astrid Tiar juga mengalami hal serupa. Ibu anak dua itu mengaku pernah mengalami hal tak mengenakan dengan jerawat. 

"Saya pernah ada jerawat kecil sampai besar di wajah. Untuk menghilangkan, semua butuh prosesnya. Tapi kadang, orang kadang maunya instan," kata Astrid pada peluncuran Lanore Whitening & Antiaging Serum di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu 10 April 2019. 

Seperti wanita pada umumnya akibat pengaruh hormon, jerawat di wajah Astrid datang saat dirinya datang bulan. Dan, untuk menghilangkan bekas jerawat tersebut, Astrid memilih mendatangi dokter ahli. 

"Lebih baik pakai obat jerawat dari dokter, daripada harus facial. Kalau saya pilih ini (produk skin care favoritnya), karena hasilnya bagus," katanya.

Dan, untuk menjaga wajahnya tetap bersih dan segar, Astrid rutin mencuci wajahnya, agar terhindar dari jerawat. "Cuci muka itu wajib buat aku, setiap pagi dan malam," katanya. 

Setelah wajah terasa bersih, tak lupa ia memakan berbagai macam produk skin care yang dibutuhkan kulit wajahnya. 

"Merawat wajah atau menyembuhkan jerawat tidak ada yang instan. Kalau ada produk skin care yang menjanjikan sembuhkan jerawat dalam dua hari misalnya harus dicurigai, jangan mudah tergoda. Rajin cuci muka setiap hari kunci terhindar dari jerawat," katanya. (asp)