Tebak! di Antara 6 Orang Ini, Manakah yang Punya Senyum Palsu?
- bright side
VIVA – Memecahkan kuis atau teka-teki tidak hanya bermanfaat untuk menjaga kesehatan otak saja. Kuis khususnya yang mengangkat tema tentang kepribadian, juga dapat menbantu kamu mengenal lebih jauh tentang sifat aslimu dan orang lain.
Ingin mencari tahu seberapa baik kamu dalam menganalisis emosi orang lain? Cobalah menebak teka-teki yang VIVA hadirkan kali ini. Kamu cukup menjawab, dari enam orang yang terdapat pada gambar, menurut kamu manakah yang memiliki senyum palsu?
Jawaban kamu akan mengungkapkan sesuatu yang penting tentang dirimu. Jangan lupa untuk mencocokkan jawabanmu di bawah ini, dilansir Bright Side, Selasa 4 Januari 2022.
Pria nomor 1
Kamu adalah orang yang memiliki empati tapi juga sensitif. Kamu menyerap hal-hal negatif, seperti kecemasan dan kemarahan, dan itu bisa membuatmu lelah. Namun pada saat yang sama, orang-orang ini juga berbagi emosi positif. Mereka adalah teman yang baik di saat suka maupun duka.
Wanita nomor 2
Orang-orang yang menganggap wanita nomor 2 sebagai pemilik senyum palsu, tergolong orang yang unik. Mereka memiliki perasaan yang kuat sepanjang hidup, tetapi mereka tidak pernah membiarkan itu menguasai pikirannya. Kamu mampu mengendalikan diri.
Wanita nomor 3
Kamu adalah orang yang tangguh. Orang-orang ini kerap bersikap tenang apa pun yang terjadi. Mereka selalu menyebarkan hal positif dan pandai mendukung serta menyemangati orang lain.
Orang-orang kerap merasa nyaman berada di sekitar mereka. Keluarga hingga teman, bahkan sering mendengarkan saran dan menghargai pendapat mereka.
Wanita nomor 4
Orang-orang ini selalu berusaha menangani berbagai hal dengan cara yang matang dan bertanggung jawab. Jika mereka sedih, marah atau frustasi, mereka tidak akan melimpahkannya pada orang lain.
Orang yang memilih nomor 4, selalu mencoba melihat hal baik dalam hidup dan menikmatinya. Kepribadian ini membuat mereka mampu mengatasi hal-hal negatif.
Wanita nomor 5
Kamu berhasil menjaga keseimbangan dalam hidup. Jika sesuatu yang buruk terjadi, kamu mampu memahami bahwa itu akan berakhir suatu hari nanti.
Jadi, orang-orang ini akan berusaha menarik napas dalam-dalam, menjernihkan pikiran, dan berusaha melewatinya. Orang-orang ini juga pandai memberi nasihat. Cobalah untuk melakukannya lebih sering, ya.
Wanita nomor 6
Kamu mandiri, dewasa, dan tidak membutuhkan nasihat orang lain. Pada saat yang sama, orang-orang ini juga sangat tulus ketika membantu. Orang yang memilih nomor 6, menganggap keluarga dan teman sebagai orang yang berarti sehingga dia akan selalu ada untuk mereka.
Kamu yang menganggap nomor 6 sebagai pemilik senyum palsu, juga memahami psikologi manusia dan terkadang dapat menganalisis emosi orang lain dengan cara yang lebih baik dibanding yang lain.