Gemar Konsumsi Bebek? Ini Plus Minusnya

Ilustrasi sajian bebek.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bobby Andalan

VIVA – Sekarang ini banyak sekali rumah makan maupun warung yang menjajakan kuliner yang berasal dari daging bebek.

Wajar, selain lezat daging bebek ternyata juga memiliki kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. 

Dilansir livestrong, bebek kaya akan kandungan  protein, kalori, lemak, zink dan selenium. Daging bebek juga memiliki kandungan vitamin B kompleks, vitamin A,E,K dan masih banyak kandungan gizi yang lainnya.

Namun dibalik kelezatannya, daging bebek juga terkenal akan bahanyanya yang tidak jarang membuat masyarakat takut untuk menyantapnya. Benarkah daging bebek memiliki efek samping yang berbahaya untuk tubuh?

Pakar gizi klinis dr. Ida Gunawan, MS, SpGK (K) akan mengupasnya dalam tayangan AYO HIDUP SEHAT di tvOne Kamis 19 Juli 2018.

Dipandu host, dr Haekal Anshari, M. Biomed (AAM) dan Dita Fakhrana, AYO HIDUP SEHAT juga akan tayang live streaming di laman ini.