Mitos dan Fakta Madu Ampuh Tingkatkan Imunitas Tubuh

Petani Dede Yanti memanen madu lebah di halaman rumahnya Kampung Pangkalan, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis, 10 Januari 2019.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Adeng Bustomi

VIVA – Sejak zaman dulu, madu dipercaya memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Manfaat mengonsumsi madu bagi tubuh sudah dikenal dan disebut-sebut sangat efektif untuk atasi beragam keluhan terkait kesehatan.

Madu dikenal memiliki rasa manis sehingga dapat dijadikan alternatif pengganti gula. Sementara dari segi kesehatan, banyak orang beranggapan kalau madu lebih sehat jika dibandingkan dengan gula sehingga cocok dijadikan alternatif pemanis tambahan.

Tekstur madu berbetuk cairan yang kental dengan warna hitam, kuning dan coklat. Varian jenis madu juga sangat beragam dan berasal dari berbagai daerah sehingga rasa manis dan teksturnya pun tak sama.

Di samping itu, madu juga dipercaya sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan penambah energi, benarkah atau hanya mitos? Hal tersebut akan dipaparkan oleh spesialis farmakologi klinis, dr Tulus Satriasih, SpFK, dalam acara HIDUP SEHAT, du tvOne, Senin, 9 Maret 2020, Live On Air pukul 13.00 - 14.00 WIB.

Adapun tema selanjutnya di acara yang sama yaitu radang sendi. Penyakit sendi tak bisa disepelekan dan perlu diwaspadai beberapa gejala yang cenderung menganggu aktivitas. Penjelasan lebih lanjut akan dibahas oleh dr Lula Kamal selaku Pemerhati Kesehatan.