VIVA – Perhimpunan Kedokteran Tropis dan Penyakit Infeksi Indonesia (PETRI), Komite Pengendalian Resistensi Antimikroba (KPRA) dan Pfizer Indonesia mengingatkan kembali pentingnya upaya bersama dalam meningkatkan kepedulian dan pengertian masyarakat tentang Antimicrobial Resistance (AMR) dan pengendaliannya.
Dengan mengusung tema ‘Bersama menangani Antimicrobial Resistance melalui Antibiotic Stewardship Program (ASP)’ dan sub tema ‘Tantangan selama pandemi COVID-19’, kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat dan tenaga kesehatan tentang Antibiotic Stewardship Program di Indonesia.
Setiap tahunnya, Hari Kepedulian Antibiotik Sedunia atau World Antimicrobial Awareness Week (WAAW) diperingati setiap tanggal 18-24 November 2020.