Ruben Onsu Buka Bisnis Kuliner Hingga Hong Kong

Ruben Onsu.
Sumber :
  • Instagram.com/ruben_onsu

VIVA – Tidak hanya mengandalkan penghasilan di dunia entertainment saja. Belakangan ini, para artis mulai melebarkan sayap ke dunia bisnis. Banyak dari mereka menjalani bisnis ini lantaran mereka sadar, dunia entertainment tidak menjamin mereka di kemudian hari.

Hal tersebut pun, diakui oleh presenter kenamaan Ruben Onsu. Dia pun diketahui setahun belakangan ini menjalani bisnis kuliner, ayam geprek.

"Kalau untuk usaha yang saya jalani ini, untuk masa depan, karena kehidupan berputar," kata dia di outlet restorannya di Bendungan Hilir. Jakarta, Rabu 19 September 2018.

Dia menjelaskan, hingga saat ini, ia pun telah memiliki 104 gerai yang tersebar di Indonesia dan Hong Kong. Dia melanjutkan, dipilihnya Hong Kong sebagai salah satu tempat dibukanya outlet ayam gepreknya itu, lantaran dirinya ingin mengenalkan makanan asli Indonesia.

"Kenapa makanan dari luar bisa masuk ke Indonesia, kenapa kita enggak. Selain itu, Hong Kong juga banyak dikunjungi orang Indonesia, 2-3 hari di sana pasti pengen makanan Indonesia dan di sana cukup terbatas," ujarnya.

Untuk mutu makanannya, ia mengaku semua dikontrolnya secara langsung, meski di tengah kesibukannya di dunia entertainment.

Ke depannya, ia ingin membuka cabang di Makau, Taiwan, Thailand, Malaysia hingga Amsterdam.

"Kita lagi pikirkan untuk buka di sana, kalau di Eropa itu kita rencana mau buka di Domsquare di Amsterdam. Harusnya buka di Desember tahun ini, tetapi harus mundur," kata dia.