Unik, Desa dengan 61 Pasang Anak Kembar

Anak kembar di Velikaya Kopanya, Ukraina
Sumber :
  • Oddity Central

VIVA.co.id –  Jika Anda berkunjung ke Ukraina sempatkanlah singgah di sebuah desa bernama Velikaya Kopanya. Di desa ini, pengunjung bisa menemukan keunikan yang jarang ditemui di tempat lain.

Ya, desa dengan penduduk kurang dari 4.000 orang ini memiliki 61 pasang anak kembar. Hal tersebut membuat desa Velikaya Kopanya mencatatkan rekor di Ukraina. Diharapkan angka ini juga bisa menembus rekor dalam Guinness World Records.

"Titik tertinggi kelahiran bayi kembar pada tahun 2004," kata anggota dewan lokal Marjana Savka.

Sejak itu, desa ini memiliki setidaknya dua atau tiga anak kembar yang lahir setiap tahun. Dan kini jumlahnya mencapai 61 pasangan kembar.

Maria Chorba, kembar tertua yang ada di desa mengatakan bahwa kota dengan fenomena kembar bukan pertama kali terjadi. "Ketika tumbuh dewasa, kami memiliki teman yang juga kembar, jadi kami bukan yang pertama di sini," kata dia. 

Yang mengejutkan adalah efek kembar ini tidak hanya terjadi pada manusia saja. Jumlah sapi yang lahir kembar juga mempunyai rekor tertinggi. Penduduk setempat percaya ada 'sesuatu' di dalam air di desa mereka.

Beredar kisah tentang seorang wanita dari sebuah kota sekitar 160 kilometer jauhnya yang tidak dapat memiliki anak, pergi ke desa ini untuk meminum airnya. Beberapa bulan kemudian, ia hamil dengan anak kembar.

Dilansir laman Oddity Central, untuk mencari tahu apakah air di desa tersebut bisa membuat orang melahirkan bayi kembar, ilmuwan Ukraina turun tangan untuk mempelajarinya. Meski demikian, mereka tidak melihat sesuatu yang istimewa, terlepas dari kenyataan bahwa airnya sangat bersih.