Wisata Nusa Tenggara Timur Kian Menarik, Jadwal Penerbangan Ditambah

Sejumlah wisatawan memotret Danau Kelimutu di Ende, NTT
Sumber :
  • ANTARA/Kornelis Kaha

VIVA – Berkembangnya pariwisata di Kupang dan Atambua membuat maskapai penerbangan Wings Air, member of Lion Air Group, menambah frekuensi penerbangan mulai 25 Oktober 2018 ke Nusa Tenggara Timur.

Penambahan jadwal terbang satu kali setiap hari yang dilayani pergi pulang (PP) secara regular. Dari Kupang melalui Bandar Udara Internasional El Tari (KOE) menuju Bandar Udara A. A. Bere Tallo (ABU) yang berada di Kelurahan Manumutin, Kota Atambua, NTT.

Untuk rute Kupang ke Atambua sekarang menjadi tiga kali dalam sehari. Wings Air menawarkan waktu keberangkatan terbaru dari Kupang pada 13.10 WITA bernomor IW-1955 dan jadwal kedatangan di Atambua pukul 13.55 WITA. Untuk rute sebaliknya, dari Atambua menuju Kupang IW-1954 akan berangkat pukul 14.15 WITA, diperkirakan tiba pukul 15.00 WITA dengan estimasi jarak tempuh 45 menit.

“Penambahan jadwal penerbangan dari Kupang ke destinasi favorit NTT merupakan langkah strategis guna mengakomodir kebutuhan permintaan wisatawan, pebisnis dan masyarakat terhadap transportasi via udara. Frekuensi Wings Air yang lebih banyak ini, optimis bisa memberikan nilai lebih dari segi biaya dan waktu,” kata Operations Director of Wings Air, Capt. Redi Irawan, melalui siaran pers yang diterima VIVA, Kamis 18 Oktober 2018.

Ia menjelaskan, sebelumnya, yaitu 21 September 2018, Wings Air juga menambah satu frekuensi terbang dari Kupang ke Waingapu, Ende dan Bajawa, sehingga menempatkan Kupang sebagai alternatif kota transit terbaik khususnya di Indonesia bagian timur.

Wings Air berharap dapat semakin membantu dan berkontribusi positif dalam perkembangan daerah sejalan program pemerintah. Konektivitas di NTT semakin terbuka sebagai salah satu pusat ekonomi baru yang mempunyai sentra kerajinan, industri kreatif dan pertumbuhan sektor lainnya.

Wings Air mengoperasikan pesawat jenis turboprop, yang diharapkan akan semakin menjadikan pengalaman perjalanan wisatawan dan pebisnis lebih berkesan. ATR 72-500 atau ATR 72-600 berkapasitas 72 penumpang dalam kelas ekonomi, dapat menambah sensasi penerbangan antara lain pintu untuk penumpang hanya satu diletakkan di bagian belakang pesawat sebelah kiri.

Hingga kini, Wings Air telah terbang ke 110 destinasi dalam dan luar negeri. Untuk jaringan regional, sudah melayani ke Kuching di Malaysia. Wings Air memiliki frekuensi yang mencapai lebih dari 350 penerbangan perhari dengan didukung 61 armada tipe ATR 72-500/ 600. (ren)