Waspadai Anggota KPK Gadungan Berkeliaran

Sumber :

VIVAnews - Reputasi Komisi Pemberantasan Korupsi kerap dimanfaatkan oknum yang ingin mengeruk keuntungan. Pejabat negara terutama di daerah diminta untuk waspada jika ada seseorang mengaku anggota komisi antikorupsi itu.

"Tadi malam saya terima laporan ada KPK gadungan di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Mataram," kata Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Antasari Azhar, Rabu 26 November 2008.
 
Oleh karena itu, Antasari meminta pejabat negara tidak langsung percaya jika ada orang-orang yang mengaku penyidik atau pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Kalau sampai ketahuan orang itu KPK gadungan, pasti akan langsung diproses oleh polisi setempat," tutur dia.