Uniknya Cara Basmi Virus Corona di Pakistan

Penyemprotan disinfektan dengan menggunakan unta
Sumber :
  • YouTube

VIVA – Virus corona masih menjadi permasalahan masyarakat dunia. Beberapa negara bahkan memberlakukan lockdown, dan melarang warganya untuk keluar rumah.

Pemerintah Provinsi DKI juga menerapkan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar, yang membatasi kegiatan di luar ruangan. Banyak kegiatan usaha yang harus ditutup sementara waktu, demi mengurangi potensi penyebaran.

Salah satu cara untuk membasmi penyebaran virus corona, adalah dengan menyemprotkan cairan disinfektan. Ini dilakukan di semua tempat, yang diakses oleh banyak orang.

Cairan disinfektan dipilih, karena dianggap paling ampuh untuk mematikan virus berbahaya tersebut. Sebab, saat menempel pada sebuah benda di ruangan terbuka, virus bisa bertahan hidup hingga beberapa jam lamanya.

Umumnya, penyemprotan dilakukan dengan menggunakan alat khusus, yang biasa dipakai di pertanian. Agar lebih efektif, ada juga yang memanfaatkan kendaraan. Caranya, yakni dengan melajukan mobil sembari mengaktifkan alat penyemprot.

Kendaraan yang digunakan bermacam-macam, mulai dari mobil hingga sepeda motor. Khusus untuk area yang jalannya tidak lebar, ada yang menggunakan kendaraan mungil.

Namun, ternyata tidak semua wilayah memakai cara itu. Dilansir dari laman Instagram @infocegatansukoharjo, Sabtu 11 April 2020, ada sebuah wilayah di Pakistan yang menggunakan hewan untuk menyemprotkan cairan disinfektan.

Hewan yang dipakai adalah yang umum ada di Timur Tengah, yakni unta. Hewan tersebut memanggul tangki berisi cairan dan alat penyemprot, yang selangnya diarahkan ke belakang. Unta itu dituntun oleh sang pemilik, mengelilingi kawasan yang hendak disterilkan dari virus corona.