Calon Mobil Kencang Sejagat Dihargai Rp12,6 Miliar
Selasa, 7 Mei 2013 - 18:38 WIB
Sumber :
- Carscoop
VIVAnews - Bugatti Veyron Super Sport yang menyandang predikat mobil tercepat sedunia bakal mendapatkan penantang serius dari mobil baru dari Amerika Serikat, yaitu SSC Tuatara.
Dilansir Inautonews
dan Carscoop , Selasa 7 Mei 2013, SSC Tuatara merupakan mobil buatan Shelby SuperCars (SSC). Produsen ini dahulu pernah memproduksi Ultimate Aero (mobil tercepat di dunia sebelum dikalahkan Bugatti Veyron).
Baca Juga :
Dilansir Inautonews
Tak tinggal diam, SSC pun kembali berambisi merebut gelar itu dengan Tuatara. Dalam tes awal, mereka mengklaim SSC Tuatara mampu berlari 0-100 km/jam dalam tempo 2,3 detik, sebelum menyentuh kecepatan puncak 444 km/jam.
Kemampuan itu berasal dari mesin V8 twin-turbo berkapasitas 6.9 liter, yang mampu memproduksi 1.350 Hp dan torsi puncak 1.280 lb-ft.
Mobil super kencang ini akan mulai dijual akhir 2013 dengan banderol US$1,3 juta atau sekitar Rp12,6 miliar.
Lalu apakah SSC Tuatara bisa mencatatkan namanya di Guinness World Records, sebagai mobil tercepat di planet bumi? Kita tunggu saja.