Fitur Menarik Nissan Terra, Rival Berat Pajero Sport dan Fortuner

New Nissan Terra
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Nissan Motor Indonesia akan memboyong produk barunya, Terra, ke Tanah Air. Nantinya, mobil tersebut akan meramaikan segmen kendaraan sport utility vehicle, serta menjadi pesaing baru untuk Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. 

Menjadi pesaing bagi Fortuner dan Pajero Sport, memang bukan perkara mudah. Sebab, dua produk itu lebih dulu hadir di Indonesia, sehingga sudah dikenal luas oleh masyarakat. Sementara, Nissan Terra merupakan produk yang belum pernah ada sebelumnya. SUV tersebut dikembangkan dari platform mobil pikap kabin ganda, Nissan Navara.

Seperti dua pesaingnya, Terra dibangun menggunakan sasis ladder frame. Sasis jenis ini lebih unggul untuk kendaraan bertubuh bongsor dan bisa dipakai membawa penumpang maupun barang sekaligus, serta untuk melibas beragam medan jalan.

Terkait jarak ke tanah, mobil ini memang lebih jangkung dibandingkan kompetitornya. Terra memiliki ground clearence 225 milimeter, sementara Pajero Sport 218 mm dan Isuzu MU-X 200 mm. Tak heran, jika Presiden Direktur NMI, Eiichi Koito saat peluncuran di Filipina beberapa waktu lalu mengklaim, mobil ini cukup aman ketika melibas banjir.

Di Filipina, Nissan Terra menggendong mesin berkode YD25 berkapasitas 2.500 cc, dengan pilihan transmisi manual maupun otomatis. Terra dibekali penggerak empat roda. Untuk mengaktifkannya, pengemudi cukup mengatur tombol yang ada di dasbor.

Bekal lain yang disiapkan Nissan pada Terra untuk bersaing dengan Fortuner dan Pajero Sport, adalah Spinal Support Seat, yakni bangku yang dikembangkan dari NASA. Dengan jok tersebut, pengemudi maupun penumpang bisa lebih nyaman ketika duduk di kabin. 

Rencananya, mobil ini akan diluncurkan pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show 2018.