Mobil LCGC Sigra Bikin Penjualan Daihatsu Makin Moncer

PT Astra Daihatsu Motor masih menawarkan mobil Sigra bermesin 1.000cc
Sumber :
  • Viva.co.id/Pius Mali

VIVA – Meski belum kembali ke kondisi normal, namun penjualan mobil di Indonesia mulai memperlihatkan peningkatan, meski masih dalam situasi pandemi COVID-19. Hal ini bisa dibuktikan dari angka penjualan mobil pada bulan ke-7 tahun ini.

Berdasarkan data, penjualan mobil dari pabrik ke diler atau wholesales selama Juli 2020 mencapai 35 ribuan unit. Pencapaian tersebut, diketahui lebih tinggi 19 persen jika dibandingkan wholesales Juni 2020.

Salah satu merek yang turut mengalami peningkatan penjualan adalah Daihatsu. Berdasarkan data PT Astra Daihatsu Motor, pengiriman unit baru dari pabrik ke diler selama Juni 2020 hanya 331 unit, sementara di bulan berikutnya melonjak menjadi 1.553 unit.

Sementara penjualan ritel (dari diler ke pelanggan) mobil Daihatsu pada bulan ke-6 tahun ini mencapai 5.558 unit. Lalu, angka penjualan itu naik tipis pada Juli 2020 yang mencapai total 5.890 unit.

Baca juga: Mau Beli Mobil Perang Buatan Pindad, Ternyata Begini Prosedurnya

“Kami berharap, tren positif ini akan terus berlanjut diiringi dengan meningkatnya daya beli masyarakat," ujar Amelia Tjandra selaku Marketing Director dan Corporate Planning & Communication ADM, dalam keterangan yang dikutip VIVA Otomotif, Rabu 12 Agustus 2020.

Data ADM memperlihatkan, penjualan ritel mobil merek Jepang itu dari bulan Januari sampai Juli 2020 mencapai 59.467 unit. Sedangkan pengiriman unit dari pabriknya ke diler-diler resmi selama 7 bulan ini, tercatat 51.327 unit.

Berdasarkan data, model terlaris Daihatsu selama 7 bulan adalah Sigra. Penjualan mobil keluarga segmen low cost green car (LCGC) mencapai 16.631 unit. Di posisi dua, Gran Max pikap penjualannya mencapai 12.651 unit. Lalu di bawahnya ada Terios yang mencatat 8.938 unit.

Masih dari data yang sama, penjualan ritel Ayla 7.493 unit, lalu Xenia 6.334 unit, Gran Max minibus 5.666 unit, serta gabungan Luxio dan Sirion itu mencapai 1.754 unit.

Terkait penjualan wholesales Daihatsu, posisi pertamanya Sigra dengan pencapaian 14.486 unit. Di posisi dua, Gran Max pikap 12.131 unit. Lalu di bawahnya, LCGC Ayla dengan angka 7.561 unit, serta low SUV Terios 6.527 unit. Model-model lainnya, Xenia 5.979 unit, Gran Max 3.692 unit, serta gabungan Luxio dan Sirion 951 unit.