Pernyataannya Bikin Kontroversi, Isi Garasi Puan Maharani Boleh Juga

Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan pidato pengantar dalam rangka Sidang Bersama DPR-DPD di Ruang Rapat Paripurna, Komplek Parlemen, Jakarta, Jumat (14/8/2020).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA – Ketua DPR RI, Puan Maharani menjadi sorotan publik terkait pernyataannya yang kontroversial. Ucapannya itu pun menjadi pembahasan di acara ILC, di TV One, Selasa 8 September 2020, malam.

Ketua Bidang Politik DPP PDI Perjuangan ini sebelumnya menyatakan,"Semoga Sumatera Barat menjadi provinsi yang memang mendukung Negara Pancasila. Pernyataan ini langsung mendapat reaksi, karena dinilai menyinggung masyarakat Sumatera Barat atau Sumbar.
 
Penelusuran VIVA Otomotif, Rabu 9 September 2020, dari data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara di laman resmi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), diketahui Puan memiliki banyak mobil mewah dan langka.

Laporan yang dibuat pada tahun 2018 itu, menginformasikan ada 10 alat transportasi dan mesin yang dimiliki. Wujudnya berupa 3 unit sepeda motor dan 7 unit mobil, yang totalnya mencapai nilai Rp1,53 miliar.

Baca juga: Lebih Mahal, Versi Canggih Corolla Cross Laris Manis di Indonesia

Tiga sepeda motor yang dimiliki puan, merupakan merek motor gede (moge) Harley-Davidson. Terdiri dari satu unit lansiran 2003 dengan nilai Rp120 juta, dan dua lainnya buatan tahun 2002 dengan nilai Rp80 dan Rp85 juta.

Kendaraan bermotor roda empat yang mengisi garasinya pun beragam, yakni Volkswagen Beetle tahun 2020 senilai Rp200 juta, serta jip Toyota Land Cruiser tahun 2008 dengan nilai Rp400 juta. Mobil yang tak kalah menarik perhatian, yakni Daihatsu Taruna buatan 2002 dengan nilai Rp130 juta, yang bukan produk mewah dari Eropa.

Jajaran mobil klasiknya pun tak bisa dianggap remeh, yakni VW Karman Ghia tahun 1961 senilai Rp65 juta, Mercedes-Benz produksi 1969 dengan nilai Rp150 juta, lalu sedan yang diproduksi 1976 senilai Rp150 juta, serta tipe 280 CE produksi 1982 yang nilainya Rp150 juta.