Mobil Pamungkas Suzuki Segera Meluncur di Indonesia

Logo Suzuki
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Suzuki sudah setengah abad berkiprah di Indonesia. Perjalanan bisnis mereka dimulai pada 1970, saat memasarkan sepeda motor A110 dan FR70. Enam tahun kemudian, mereka mulai menjual kendaraan bermotor roda empat, yakni ST10 dan Fronte.

Pada era 1980-an, Suzuki bermitra dengan Indomobil Group. Model kendaraan yang ditawarkan juga bertambah dan jadi populer di zaman tersebut, seperti Suzuki Carry dan Suzuki Jimny.

Dua model kendaraan itu bahkan hingga saat ini masih tersedia versi terbarunya. Bahkan, Suzuki Carry sempat mencetak rekor cemerlang pada penjualan kendaraan beberapa waktu lalu. Sementara, antrean pembeli Suzuki Jimny sampai saat ini masih mengular.

Merayakan 50 tahun keberadaan mereka di Indonesia, PT Suzuki Indomobil Sales menyiapkan mobil spesial. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Pemasaran Divisi Roda Empat SIS, Donny Saputra.

Baca Juga: Mini Indonesia Jual Mobil untuk Menikmati Senja, Harganya Rp880 Juta

“Kami akan meluncurkan produk terbaru, limited edition, terkait 50 tahun Suzuki di Indonesia,” ujarnya saat konferensi pers virtual bersama Forum Wartawan Otomotif, dikutip VIVA Otomotif Rabu 30 September 2020.

Dari teaser yang dihadirkan, terlihat bahwa mobil yang dimaksud adalah Suzuki Karimun Wagon R GS. Donny mengaku, ada alasan khusus mengapa SIS memilih low cost green car sebagai penutup tahun ini.

“Menjadi peluncuran pamungkas di 2020. Kenapa enggak pilih Suzuki Carry yang legendaris, karena Karimun juga memiliki sejarah tersendiri. Generasi pertama meluncur pada 9-9-1999,” tuturnya.

Sebagai informasi, Karimun Wagon R GS saat ini ditawarkan dengan harga Rp142,5 juta untuk transmisi manual, dan Rp151 juta untuk versi transmisi Auto Gear Shift.