VIVA – Meski pemerintah daerah sudah berusaha memberantas, namun keberadaan pengamen jalanan masih saja marak. Mereka seolah kucing-kucingan dengan petugas yang diterjunkan untuk penertiban.
Kehadiran pengamen jalanan ini kerap menuai kontroversi di mata warga. Ada yang merasa hal itu sah-sah saja karena masih ada kesenjangan ekonomi yang begitu tinggi.
Namun, tidak sedikit yang mengkritik keberadaan mereka karena dianggap sebagai salah satu modus dari tindak kriminalitas.
Terlepas dari semua itu, baru-baru ini ada sebuah video yang diunggah ke media sosial dan berisi cuplikan unik dari pengamen jalanan.
Dilansir VIVA Otomotif dari laman Instagram @receh.id, Selasa 24 November 2020, peristiwa itu bermula saat dua bocah sedang mengamen dengan bernyanyi sembari memetik gitar dan bertepuk tangan.