Tips Memilih Pelek Mobil untuk Raize dan Rocky

Modifikasi pelek Toyota Raize.
Sumber :
  • HSR Wheel

VIVA – Toyota Raize dan Daihatsu Rocky menjadi dua mobil yang belum lama ini resmi dipasarkan di Indonesia. Keduanya masuk dalam segmen compact sport utility vehicle atau SUV, dan bisa diisi hingga lima orang.

Meski menggunakan logo yang berbeda, namun produksi dilakukan di tempat yang sama, yakni fasilitas perakitan milik PT Astra Daihatsu Motor yang ada di Karawang, Jawa Barat.

Baik Rocky maupun Raize dirancang dengan desain modern dan menonjolkan fitur canggih, sesuai dengan anak muda yang menjadi target pasar mereka.

Photo :
  • HSR Wheel

Salah satu fitur yang diunggulkan yakni sistem keselamatan aktif, di mana mobil bisa menjaga jarak dengan kendaraan lain yang ada di depan, maupun melakukan pengereman mendadak jika diperlukan.

Dengan kecanggihan tersebut, tidak heran apabila konsumen harus antre untuk mendapatkan mobil yang dijual dengan harga mulai Rp224 jutaan itu.

Apabila unit sudah ada di garasi rumah, maka konsumen bisa melakukan personalisasi dengan melakukan sedikit ubahan supaya tampilannya berbeda. Cara paling mudah untuk mewujudkan hal itu, yakni mengganti pelek.

“Dengan desain yang sudah sporty, maka tak salah apabila melakukan perubahan pada pelek untuk menambah kesan sporty pada mobil tersebut,” ujar Community Manager HSR Wheel, Aldhy Rais melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Jumat 11 Juni 2021.

Menurutnya, modifikasi pelek pada mobil baru seperti Toyota Raize dan Daihatsu Rocky boleh saja dilakukan. Namun dengan catatan harus mengikuti ketentuan standar yang benar dan juga aman.

“Ukuran pelek standar Toyota Raize dan Daihatsu Rocky itu Ring 16 dan Ring 17, usahakan ganti dengan yang ukurannya sama atau upgrade maksimal 2 inci saja,” tuturnya.

Aldhy tidak menyarankan pemilik mobil untuk memasang pelek yang ukurannya lebih kecil, karena akan mengurangi sisi kenyamanan dan keamanan penumpang di dalam mobil.

Kepala Cabang Metro Rims, Fahmi Andrian menjelaskan ada beberapa pelek yang direkomendasikan untuk kedua mobil tersebut. “Di antaranya ada HSR Myth 01, HSR Siak, HSR Kailolo, HSR VRI-01, dan HSR Konga,” ungkapnya.