Harga Innova Baru di Wilayah Ini Cuma Rp340 Jutaan
- Carwale
VIVA Otomotif – Belum lama ini Toyota meluncurkan generasi terbaru dari mobil Multi Purpose Vehicle andalan mereka, yakni Innova. Model ini tersedia dalam dua pilihan mesin, yakni standar dan hybrid.
Peluncuran dilakukan di dua negara dalam waktu yang berbeda, pertama PT Toyota-Astra Motor membuka selubung Toyota Innova Zenix di Indonesia.
Kemudian diikuti oleh Toyota Kirloskar, yang menghadirkan Innova HyCross untuk pasar India. Kedua model memiliki desain yang mirip, hanya saja berbeda fiturnya sesuai dengan kebutuhan konsumen di masing-masing negara.
Masing-masing model juga mengusung teknologi keselamatan terbaru Toyota Safety Sense, yang berisi beragam kemampuan untuk menjaga agar perjalanan menjadi lebih aman dan nyaman.
Saat ini Toyota Innova Zenix ditawarkan dengan harga mulai dari Rp419 juta on the road DKI Jakarta, di mana banderol itu untuk tipe yang menggunakan mesin bensin standar.
Daftar harga Toyota Innova Zenix di Indonesia per Desember 2022:
Gasoline 2.0 G CVT – Rp419.000.000
Gasoline 2.0 V CVT – Rp467.000.000
Hybrid 2.0 G HV CVT – Rp458.000.000
Hybrid 2.0 V HV CVT – Rp522.150.000
Hybrid 2.0 V HV CVT Modellista – Rp532.000.000
Hybrid 2.0 Q HV CVT TSS – Rp601.150.000
Hybrid 2.0 Q HV CVT TSS Modellista – Rp611.000.000
Dilansir dari laman Rushlane, Kamis 29 Desember 2022, Toyota India baru saja mengumumkan harga jual Innova HyCross untuk konsumen di Negeri Hindustan.
Versi paling rendah dari tipe bensin standar, ditawarkan dengan harga 1,83 juta Rupee atau setara Rp347 jutaan. Sementara untuk varian hybrid, banderolnya mulai dari 2,4 juta Rupee atau sekitar Rp456 jutaan.
Sebagai informasi, proses pembuatan Innova Zenix dan HyCross menggunakan platform TNGA GA-C, dengan struktur monocoque yang menggantikan ladder-on-frame.
Platform baru ini memungkinkan perancang untuk menyematkan berbagai teknologi terbaru, seperti mesin 2.000cc TNGA, generasi ke-5 Toyota Hybrid System dan transmisi 10-Speed Direct Shift CVT.
Efek yang dihasilkan dari penggunaan mesin hybrid selain lebih hemat bensin, yakni polusi udara yang dihasilkan menjadi berkurang sehingga bisa membantu mengurangi efek rumah kaca.