Lebih Canggih dari Vespa, Harga Skutik ini Hanya Rp28 Jutaan

Kymco Like 150i
Sumber :
  • VIVA/Krisna Wicaksono

VIVA – Sepeda motor jenis skuter matik, yang mengusung desain klasik dan paling dikenal di Indonesia adalah Vespa. Motor merek asal Italia itu tampil dengan gaya khas, yakni desain membulat di beberapa bagian.

Tahun ini, Vespa mendapat pesaing. Tak hanya satu, namun dua sekaligus. Rival pertama yakni Lambretta, yang juga berasal dari Negeri Pizza. Sementara lawan kedua, asalnya dari Taiwan.

Adalah Kymco, pabrikan yang pertama kali mempopulerkan skuter matik di Tanah Air. Merek tersebut sempat mengalami masalah bisnis, namun kini kembali dengan memboyong beberapa produk baru.

Memanfaatkan pameran Indonesia International Motor Show 2019, mereka menghadirkan skuter matik baru yang diberi nama Like 150i. Kuda besi itu hadir dengan desain yang mirip dengan produk Vespa.

"Skuter ini merupakan salah satu produk antimainstream yang kami jual. Kami menjualnya dengan harga Rp28,8 juta on the road Jakarta," kata Presiden Direktur PT Smart Motor Indonesia, Neo Chen, dilansir dari 100kpj, Jumat 26 April 2019.

Harga yang ditawarkan jauh lebih murah dari produk asal Italia. Namun, strategi Kymco tak hanya soal itu. Merek juga membekali motor tersebut dengan satu fitur canggih.

Diberi nama Noodoe, fitur ini memungkinkan pengendara menghubungkan smartphone ke layar bulat yang ada di panel instrumen. Layar dapat menampilkan prakiraan cuaca, serta informasi dari media sosial atau pesan singkat. (ren)