VIVA – Meski memakai teknologi lebih canggih dan modern, jajaran produk terbaru Vespa tak meninggalkan citranya sebagai motor ikonik. Ini juga terlihat jelas di skuter GTV Sei Giorni II Edition.
Generasi kedua skuter matik (skutik) Vespa Sei Giorni itu sudah resmi dijual di Indonesia. Untuk menebusnya, para penggemar motor Italia ini harus menyiapkan dana Rp155 juta dengan status on the road Jakarta.
Banderol ratusan juta itu disematkan, karena GTV Sei Giorni melengkapi jajaran skuter matik Vespa bermesin 300cc. Tak heran jika produk dari pabrikan Italia itu, mengusung bodi bongsor sebagai penyeimbang jantung penggerak dipakai.
Skuter Sei Giorni terbaru dilabur warna abu-abu, yang diistilahkan Grei Titanio. Di fender depan dan buritan belakang dipasang angka '6' untuk penguat identitas, dan apresiasi kemenangan tim balap Piaggio Squadra Corse di ajang Sei Giorni Internazionale di Varese, Italia, tahun 1951.