Nyobain Honda CRF150L, Motor Trail Pesaing Kawasaki KLX

Honda CRF150L dites di Dago, Bandung oleh sejumlah jurnalis.
Sumber :
  • VIVA/Rendra

VIVA – PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya telah resmi meluncurkan motor trail CRF150L ke pasar Indonesia. Bagaimana rasanya naik motor "garuk tanah" pesaing Kawasaki KLX 150 ini?

Sesuai namanya, Honda CRF150L hadir dengan berbekal mesin berkapasitas 150cc. Mesin yang digendongnya memiliki tenaga 12,91 ps pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 12,43 newton meter pada putaran mesin 6.500 rpm. Mesin kemudian disandingkan dengan transmisi manual lima percepatan.

VIVA mendapatkan kesempatan menjajal CRF150L beberapa waktu lalu. Motor berkelir merah-putih ini sudah langsung menarik perhatian.

Tak hanya menarik perhatian dari segi fisik, CRF150L juga cukup nyaman saat digunakan berkendara di trek off-road. Bahkan saat dalam kondisi jalanan berlubang dan berlumpur.