Brasil Tiga Kali Jebol Gawang Jepang
Minggu, 16 Juni 2013 - 04:57 WIB
Sumber :
- championsleague
VIVAbola - Brasil mencatat kemenangan meyakinkan saat melakoni laga pembuka di Piala Konfederasi 2013. Brasil membuka persaingan di Grup A dengan menggasak Jepang 3-0 di Stadion Nacional Mane Garrincha, Minggu 16 Juni 2013.
Dengan hasil tersebut Brasil sementara memimpin klasemen Grup A dengan torehan 3 poin. Jepang tanpa poin. Sementara itu, dua kontestan lainnya di Grup A, Meksiko dan Italia, baru akan berhadapan Minggu malam nanti.
Pertandingan baru berjalan tiga menit, Neymar berhasil melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti untuk menaklukkan kiper Jepang, Eiji Kawashima. Assists diberikan sang striker, Fred. Skor 1-0 untuk keunggulan sementara Brasil.
Jepang coba membalas lewat tendangan bebas Keisuke Honda pada menit ke-7. Namun tendangan keras kaki kiri Honda masih mampu ditepis Julio Cesar. Gelandang CSKA Moskow ini kembali mengancam dengan tendangan jarak jauh di menit ke-19, juga sukses digagalkan Cesar. Skor 1-0 untuk keunggulan Brasil ini bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Brasil kembali menghadirkan kejutan. Kali ini giliran Paulinha yang sukses mencetak gol saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Bola hasil umpan silang Daniel Alves.
Brasil akhirnya menambah gol di masa injury time lewat pemain pengganti, Jo. Dengan skema serangan balik, Oscar berhasil melepaskan umpan terobosan yang sukses dilanjutkan Jo. Skor 3-0 untuk keunggulan Brasil bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan Pemain
Brasil: Júlio César, Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz, Marcelo, Neymar (Lucas Moura, 74'), Oscar, Luis Gustavo, Paulinho, Hulk (Hernanes, 75'), Fred (Jo, 80')
Jepang: Eiji Kawashima, Yuto Nagatomo, Atsuto Uchida, Yasuyuki Konno, Maya Yoshida, Keisuke Honda (Inui 88'), Yasuhito Endo (Hosogai 78'), Hiroshi Kiyotake (Maeda 51'), Shinji Kagawa, Makoto Hasebe, Shinji Okazaki
Baca Juga :
Dengan hasil tersebut Brasil sementara memimpin klasemen Grup A dengan torehan 3 poin. Jepang tanpa poin. Sementara itu, dua kontestan lainnya di Grup A, Meksiko dan Italia, baru akan berhadapan Minggu malam nanti.
Pertandingan baru berjalan tiga menit, Neymar berhasil melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti untuk menaklukkan kiper Jepang, Eiji Kawashima. Assists diberikan sang striker, Fred. Skor 1-0 untuk keunggulan sementara Brasil.
Jepang coba membalas lewat tendangan bebas Keisuke Honda pada menit ke-7. Namun tendangan keras kaki kiri Honda masih mampu ditepis Julio Cesar. Gelandang CSKA Moskow ini kembali mengancam dengan tendangan jarak jauh di menit ke-19, juga sukses digagalkan Cesar. Skor 1-0 untuk keunggulan Brasil ini bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Brasil kembali menghadirkan kejutan. Kali ini giliran Paulinha yang sukses mencetak gol saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Bola hasil umpan silang Daniel Alves.
Brasil akhirnya menambah gol di masa injury time lewat pemain pengganti, Jo. Dengan skema serangan balik, Oscar berhasil melepaskan umpan terobosan yang sukses dilanjutkan Jo. Skor 3-0 untuk keunggulan Brasil bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan Pemain
Brasil: Júlio César, Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz, Marcelo, Neymar (Lucas Moura, 74'), Oscar, Luis Gustavo, Paulinho, Hulk (Hernanes, 75'), Fred (Jo, 80')
Jepang: Eiji Kawashima, Yuto Nagatomo, Atsuto Uchida, Yasuyuki Konno, Maya Yoshida, Keisuke Honda (Inui 88'), Yasuhito Endo (Hosogai 78'), Hiroshi Kiyotake (Maeda 51'), Shinji Kagawa, Makoto Hasebe, Shinji Okazaki