Ma'ruf Amin Akui Gerombolan Mereka Adalah Kodok, Faktanya

Sumber :

VIVA – Beredar tangkapan layar cuitan twitter @Kiay_MarufAmin yang diunggah ulang akun facebook Marlina Lina. Dalam tangkapan layar tersebut, akun Ma'ruf menyebutkan sedang mendampingi presiden Jokowi memimpin rapat terbatas penangana covid-19.

Berikut isi tangkapan layar cuitan tersebut:

"Hari ini saya mendampingi Presiden @jokowi memimpin Rapat Terbatas tentang Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19 serta Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan yang dilaksanakan di Istana KODOK"

Adapun akun facebook tersebut juga mengunggah status dalam postingan tersebut:

"MA'RUF AMIN NGAKU KALO GROMBOLAN MEREKA ADALAH KODOK"

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran, akun twitter @Kiay_MarufAmin merupakan akun palsu atau akun tiruan. Adapun tweet dari akun tersebut yang mengaku ikut rapat mendampingi Presiden Jokowi di Istana Kodok adalah salah.

Pada akun palsu tersebut, dituliskan keterangan "Akun Twitter Resmi KH. Ma'ruf Amin Cosplay. Pengikutnya juga hanya 14 pengikut.

Akun twitter resmi Wapres Ma'ruf Amin adalah @Kiyai_MarufAmin. Akun ini juga sudah mendapatkan tanda verifikasi. Pada akun aslinya, Ma'ruf memang mengunggah foto Rapat Terbatas.

Berikut narasinya pada cuitan akun resmi Ma'ruf pada 23 Juni 2020 pukul 20:00 WIB:

"Hari ini saya mendampingi Presiden @jokowi memimpin Rapat Terbatas tentang Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19 serta Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan yang dilaksanakan di Istana Merdeka."

Sumber rujukan: https://turnbackhoax.id/2020/06/25/salah-maruf-amin-ngaku-kalo-grombolan-mereka-adalah-kodok/